Anti Ribet, Pakai Virgo Buat Simpan Kembalian Uang Recehmu

Tak bisa dipungkiri, uang receh seringkali membuat kewalahan untuk terus menyimpannya. Bagaimana tidak? Butuh tempat tersendiri untuk menyimpannya. Belum lagi penataan yang berserakan membuatnya tak sedap dipandang mata. Tak perlu bingung, kini kamu bisa menyimpannya di aplikasi Virgo. Simak selengkapnya disini.

Apa itu Virgo? 

Menjadi aplikasi e-money, Virgo memiliki banyak fungsi. Salah satunya adalah untuk menyimpan kembalian uang receh setelah berbelanja. Kini kamu tak perlu lagi pusing memikirkan akan dikemanakan uang recehmu. 

Dengan menggunakan aplikasi Virgo. Kamu tak lagi harus membawa dompet yang penuh uang receh. 

Tak hanya menyimpan uang receh saja nih. Kamu juga bisa menggunakannya untuk keperluan transaksi, lho! Dari mulai isi paket data, beli pulsa, sampai bayar tagihan listrik. 

Melalui fitur unggulan ini, Virgo meraih penghargaan Google sebagai Google Play Best of 2022 untuk kategori Aplikasi Harian Terbaik (Best of Everyday Essentials) di Jakarta. Penghargaan ini juga menjadi salah satu pencapaian sekaligus pengakuan bagi Virgo khususnya dalam menciptakan produk finansial sehari-hari yang berguna dan membantu kebutuhan sehari-hari masyarakat Indonesia

Cara Pakai Aplikasi Virgo 

Berikut ini adalah beberapa langkah yang harus kamu lakukan untuk menggunakan aplikasi Virgo dan menikmati keuntungannya:

1. Registrasi 

Bagi kamu yang masih baru mengetahui aplikasi ini, kamu perlu mendownload aplikasi Virgo dari Play Store terlebih dulu. Untuk registrasi, caranya sangat mudah. Berikut tahapan bagaimana cara memakai aplikasi Virgo: 

  • Unduh aplikasi Virgo di Google Play Store
  • Masukkan nama lengkap dan nomor telepon
  • Tunggu beberapa saat sampai menerima kode OTP via SMS
  • Masukkan kode OTP 
  • Buat kode pengaman untuk masuk ke aplikasi dengan 6 digit nomor
  • Registrasi berhasil, akun Virgo mu siap digunakan

PT Capital Net Indonesia juga memberikan berbagai fitur di dalamnya. Untuk bisa mendapatkan fitur lebih banyak, Virgo dapat di upgrade menjadi verified account. 

2. Top Up Kembalian ke Akun Virgo 

Jika sudah memiliki akun, kamu bisa mulai menggunakannya. Kamu bisa mulai melakukan top up kembalian yang didapat dari alfamart. Begini caranya: 

  • Informasikan ke kasir jika kamu ingin kembalian belanjaanmu dimasukkan ke Virgo
  • Beritahu kasir nomor hp yang telah kamu daftarkan ke aplikasi Virgo
  • Lakukan pembayaran kepada kasir dengan uang cash seperti biasanya
  • Kasir akan memproses sisa kembalian ke akun kamu
  • Saldo di aplikasi Virgo akan bertambah sesuai dengan nominal yang telah di top up
  • Untuk melakukan pengecekkan, kamu bisa login ke akun Virgo mu 

Perlu diperhatikan, untuk melakukan top up kembalian ke Alfamart. Kamu bisa melakukannya hingga batas maksimal Rp99.999 per transaksi. Berbeda dengan Alfamidi dan Dan+Dan, batas maksimal per transaksi adalah Rp1.999

Kamu bisa juga top up saldo Virgo melalui Top up reguler serta lewat mobile banking.

3. Beli Pulsa dan Paket Internet Lewat Virgo

Lama-lama menjadi bukit. Nggak hanya disimpan. Kamu bisa menggunakan hasil kembalian belanja kamu untuk membeli pulsa dan paket internet juga, lho! Begini caranya: 

  • Login ke akun Virgo 
  • Untuk beli pulsa, pilih menu Pulsa
  • Untuk beli paket internet, pilih opsi Data
  • Masukkan nomor yang ingin dibelikan pulsa atau internet
  • Lakukan pembayaran dengan memasukkan 6 digit PIN Virgo kamu 
  • Tunggu beberapa saat dan pulsa akan masuk ke nomor tujuan

4. Bayar Listrik via Virgo

Banyak sekali manfaat yang bisa di dapat di era perkembangan digital saat ini. Salah satunya mudahnya melakukan transaksi melalui online

Tak perlu lagi repot mendatangi tempat pembayaran. Kini kamu juga bisa bayar listrik melalui Virgo. 

Begini bagaimana cara memakai aplikasi Virgo untuk beli pulsa/token listrik: 

  •  Untuk listrik prabayar atau token listrik, pilih opsi Token Listrik
  • Masukkan nomor meteran 
  • Pilih nominal yang diinginkan, kemudian lanjutkan dengan pembayaran.

Sedangkan untuk kalian yang ingin membayar tagihan listrik pascabayar, berikut ini langkah-langkahnya:

  • Sedangkan untuk tagihan pascabayar pilih menu Tagihan Listrik
  • Masukkan ID Pelanggan 
  • Bayarkan tagihan melalui aplikasi Virgo 

Untuk keamanan aplikasi Virgo, tidak perlu kamu ragukan lagi, karena Virgo sudah diawasi langsung oleh Bank Indonesia dan sudah terdaftar pada Asosiasi Sistem Pembayaran Indonesia (ASPI). Oleh karena itu keamanannya tak perlu diragukan lagi. 

Banyak sekali keuntungan yang bisa kamu dapatkan dengan menggunakan Virgo. Tunggu apalagi, download aplikasinya sekarang juga dan rasakan kemudahannya.