Saat ini banyak mobil yang memiliki warna yang bermacam-macam dari pabrik. Tapi tidak sedikit juga orang yang belum puas dengan warna asli dari mobil tersebut, sehingga memungkinkan untuk mengecat ulang warna mobil.
Biasanya mobil akan dicat oleh tenaga ahli yang sudah profesional dalam mengecat mobil. Ada beberapa tahap yang dapat dilkakukan oleh tenaga ahli tersebut. Masing-masing tahap dilakukan oleh tenaga ahli khusus. Untuk dempul oleh tukang dempul, pengecatan oleh tukang cat dan yang lainnya.
Tapi sekarang Anda juga dapat mengecat mobil sendiri dengan mempelajari cara pengecatan dengan baik dan memperaktekkannya langsung pada mobil kesayangan. Selain mempelajari cara pengecetan pemilik mobil juga harus memperhatikan kualitas dari cat yang akan digunakan.
Baca Juga:
- 15 Cara Mengemudi Mobil Manual dengan Cepat dan Mudah
- 5 Koleksi Mobil Raffi Ahmad yang Super Mewah
- Jual Tempat Tidur Bayi di Mobil Untuk Anak dan Keluarga Dalam Perjalanan
Untuk mendapatkan hasil cat yang bagus, maksimal dan dapat meningkatkan gengsi dari suatu mobil, Anda harus mempelajari beberapa cara untuk mengecat mobil. Hal tersebut diantaranya adlaah jenis cat yang dapat digunakan dan tahap yang perlu dilakukan. Simak penjelasan berikut:
Daftar Isi:
Cara Mengecat Mobil
1. Persiapan Pengecatan
Sebelum melakukan pengecatan pada mobil sebaiknya cari tempat yang cocok untuk mengecat dan tidak mengotori tempat lainnya. Tempat untuk mengecat ini harus tempat yang memiliki sirkulasi udara yang bagus, terang, tidak berdebu, terdapat aliran listrik dan ruangan tersebut harus cukup luas supaya pengecatan berjalan lancar.
Selain itu dalam proses persiapan pengecatan ini harus dilakukan dengan siap, serius dan dalam keadaan yang tenang. Hal ini akan mempermudah dan memperlancar pekerjaan tersebut. Selain itu hasil yang didapatkan akan lebih maksimal dan memuaskan.
2. Benda yang Diperlukan Untuk Mengecat Mobil
Untuk mengecat mobil sendiri saat ini sudah banyak dilakukan oleh banyak orang. Untuk para pemilik mobil yang ingin mengecat sendiri harus mempersiapkan benda-benda yang diperlukan selama mengecat.
Benda tersebut seperti kompressor, selang kompressor, spray gun, cat, pengencer cat, kompon, polyester putty, clear coat, abrasive paper atau amplas, kain lap yang bersih, koran dan lakban kertas.
Selain itu perlu juga untuk menyiapkan sarung tangan, supaya cat atau bahan lainnya tidak langsung menempel pada tangan. Masing-masing benda ini memiliki kegunaan sendiri selama proses pengecatan mobil berjalan.
3. Proses Sebelum Pengecatan Mobil
Untuk proses ini perlu mengganti bagian mobil yang berkarat terlebih dahulu, supaya tidak merusak cat yang baru.
Lepas bagian mobil yang dapat dicopot dan dipasang dengan mudah. Amplas terlebih dahulu bagian mobil yang akan dicat untuk melepaskan cat lama pada mobil.
Setelah diamplas, bersihkan seluruh bagian mobil yang akan dicat menggunakan alkohol atau air mineral supaya tidak ada minyak yang menempel pada mobil. Olesi permukaan mobil yang akan dicat menggunakan resistant karat dan mulai cat dengan warna dasar.
4. Proses Pengecatan
Untuk tahap pengecatan, campurkan cat terlebih dahulu menggunakan tiner, jangan terlalu encer dan jangan terlalu kental. Untuk penggunaan jenis cat kental campur dengan tiner 1: 2 liter, 2 liter untuk tiner.
Sedangkan untuk penggunaan cat yang encer gunakan campuran tiner 1:1 supaya mendapatkan warna yang bagus pada mobil tersebut. Setelah tahap pencampuran cat ini selesai baru pengecatan dapat dimulai.
Setelah bagian-bagian mobil selesai dibersihkan dan dicat dengan warna dasar, bersihkan permukaan mobil untuk menghilangkan debu setelah cat kering. Semprotkan cat mobil sesuai dengan yang diinginkan dengan arah prosedural manufaktur mobil
Selama masa pengeringan, cat mobil harus bebas dari debu atau sentuhan supaya tidak merusak cat mobil baru anda. Karena tidak semua cat dapat langsung kering dalam beberapa jam, ada juga cat yang kering setelah 24 jam.
Pada tahap akhir ini dapat menggunakan varnish, supaya mendapatkan hasil yang bagus. Untuk menggunakan varnish campurkan dengan komponen hardener dan penyemprotan dilakukan secara merata, sama dengan saat pengecatan. Setelah itu keringkan kembali.
Saat cat benar-benar kering, baru lap seluruh permukaan mobil menggunakan sand paper. Gunakan pemoles mobil supaya terlihat lebih mengkilap, dianjurkan untuk menggunakan tangan. Pada tahap pemolesan harus dilakukan dengan hati-hati karena dapat merusak cat mobil baru anda.
5. Hasil Akhir Setelah di Cat
Setelah di Cat, Mobil akan terlihat lebih indah dan menarik mata. Setelah cat kering, Anda bisa langsung melaju berkeliling kota.
Macam-Macam Jenis Cat Mobil
Untuk memilih cat dapat dipilih mulai dari harga yang murah sampai yang mahal. Dari harga tersebut juga sudah menentukan kualitas dari cat itu sendiri. Jenis cat juga ada beberapa macam antara NC atau Nirto Cellulose, PU atau Cat PolyUrethane dan cat Stoving.
Untuk cat NC cepat kering tapi juga cepat pudar atau kusam dan harganya juga miring. Cat PU kualitasnya ada di bawah cat stoving, proses pengeringan dari cat ini menggunakan ruangan oven.
Sedangkan untuk cat stoving sangat disarankan untuk mengecat mobil. Harganya memang mahal, tapi cat ini lebih tahan lama, tidak mudah tergores dan ada di setiap bengkel dengan ruangan oven.
Macam-macam cat mobil NC seperti Top Color, Nippe, Supergloss, Seiv, Steelgloss, Drasso, Danagloss, Sparkle Metalic, Neo Space dan Penta Glow.
Ada juga cat PU seperti Auto Glow, Auto Bright, Galaxy, Nebula, Glossy, Maxims, Catina, Penta dan AB2. Sedangkan untuk cat jenis oven atau stoving ada Apsara, Nippont, Alesco, Spies Hecker, Sikkens dan Supont Duxone.
Selain itu ada juga beberapa cat mobil terbaik, yang merupakan cat dengan kualitas tinggi. Seperti Dupli-color BUN0100, Dupli-Color BSP300, BLC0125, BTY1619, NGFM229, BPR0031, BHA0971, BCC409, BTY1602 dan BFM0334.
Produk-produk cat mobil tersebut dapat ditemukan di toko cat atau di pasaran, karena produk ini sudah sangat familiar di kalangan masyarakat.
Tips Pengecatan Mobil
Untuk tips mengecat mobil dengan pendempulan body mobil, hasil cat ini akan tergantung dari hasil dempulan. Hasil dempulan yang padat dan tidak terlihat bolong merupakan cara pendempulan yang bagus.
Bersihkan bagian mobil yang akan dicat dari berbagai kotoran yang menempel. Oleskan dempul tipis-tipis dan merata. Lakukan cara pengolesan ini secara perlahan, konstan, tidak terlalu cepat dan tidak terlalu lambat. Saat pendempulan tidak maksimal harus diulangi sampai halus dan rata.
Untuk tips pendempulan yang tidak rata ini, lakukan dempul kembali saat dempul sudah setengah kering.
Tips selanjutnya amplas bagian yang sudah didempul, tunggu sampai cat benar-benar kering. Gunakan amplas kasar dan gunakan media plat atau lempengan untuk mendapatkan bentuk yang lurus. Tips sebelum pengecatan sebaiknya gunakan cat semprot terlebih dahulu dan amplas dengan air.
Siapkan cat yang akan digunakan, dicampur dengan pengencer, tuang pada spray gun, nyalakan kompresor dan sambung dengan selang angin. Saat mengecat usakan gerakan tangan tetap stabil dan merata. Atur jarak semprotan sampai body mobil sejauh 30 cm, setelah selesai mengecat dan cat kering lakukan pengecatan ulang supaya hasilnya maksimal.
Tambahkan clear dan kompon untuk hasil yang mengkilap dan untuk menghaluskan bagian mobil yang baru dicat.
Demikian cara mengecat mobil, manakah kira-kira langkah yang sulit menurut kalian dan cat apa yang akan digunakan?.